RSUD Kefamenanu Raih Penghargaan FKRTL Terbaik Dari BPJS Kesehatan

LINTAS-BIINMAFFO,- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kefamenanu meraih penghargaan terbaik sebagai Fasilitasi Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL) dari Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Kancab Atambua. Penghargaan berupa plakat dan sertifikat.

Rumah sakit milik Pemerintah Daerah Kabupaten Timor Tengah Utara, Nusa Tenggara Timur ini “menyingkirkan” tujuh Rumah sakit lain yakni RSUD Gabriel Manek Atambua, RS Sito Husada, RS TNI Atambua, RS Penyanggah Perbatasan Betun, RS Marianum Halilulik, RSUD Soe Kabupaten TTS dan RS Leona, Kefamenanu.

Kabar baik itu disampaikan Norbertus Ratrigis, Plh Pelayanan Medik pada RSUD Kefamenanu, Selasa (23/01/2024).

Norbertus mengatakan, penghargaan yang diraih RSUD Kefamenanu tidak terlepas dari peran Direktur RSUD Kefamenanu, Dr Zakarias Dery Fernandes. Hadiahnya berupa Plakat dan sertifikat.

Setiap pelayanan apapun kebutuhan pasien, dari awal penerimaan, informasi yang perlu diketahui pasien, penyiapan ruangan, layanan secara online, antrean secara online (digitalisasi), jelas Norbertus, harus selalu berdasar pada Moto RSUD Kefamenanu yakni Senyum, Ramah dan Tanggap.

Ini yang selalu ditekankan oleh Pak Dirut. Juga konsistensi pelayanan terus dilakukan secara kontinu,” kata Norberthus yang diamini Maria Imelda Lasa selaku penanggungjawab unit pelayanan informasi dan penanganan pengaduan di RSUD Kefamenanu.

Selain itu, lanjut Norbet kepatuhan terhadap Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan BPJS dalam pengajuan klaim. Dan sepanjang 2023 semua tagihan pada level hijau.

Kalau pendapatan, kita menempati urutan kedua dibawah RSUD Gabriel Manek, Atambua,” ungkapnya.

Tindaklanjut dari penghargaan ini, imbuh Norbert akan dilakukan rapat secara rutin untuk menaikan kualitas pelayanan di setiap unit.

Sebagai tindak lanjut kita akan melakukan rapat secara rutin untuk menaikan kualitas pelayanan di setiap unit,” tukasnya.

Penulis : Lius Salu
Editor  : Kristo Ukat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *