Jumat Sehat, Wabup TTU Tekankan Kedisiplinan dan Motivasi ASN

LINTAS BIINMAFFO,- Senam Jumat pagi yang rutin digelar Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) kini menjadi lebih dari sekadar ajang olahraga.

Wakil Bupati TTU, Kamillus Ellu, yang untuk pertama kalinya ikut serta dalam kegiatan ini, menegaskan pentingnya momen kebersamaan tersebut sebagai sarana membangun kedisiplinan, meningkatkan motivasi kerja, serta mempererat hubungan antara pimpinan dan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Menurut Wabup Kamillus, olahraga bersama bukan hanya sekadar aktivitas fisik, tetapi juga kesempatan untuk memastikan seluruh ASN memahami arah kebijakan pemerintah.

Kami sebagai pengambil kebijakan harus terus meneguhkan dan menguatkan ASN agar mereka percaya diri dalam bekerja, tanpa tekanan atau ketakutan,” ujarnya, Jumat (7/3).

Dalam kegiatan tersebut, Wabup Kamillus menekankan bahwa seorang ASN harus memahami tugasnya dengan baik serta tidak ragu untuk bertanya jika menemui kendala.

Ia menegaskan bahwa setiap pegawai harus bekerja dengan target dan prestasi yang jelas.

Kami ingin ASN tidak hanya bekerja, tetapi juga memiliki harapan dan karakter yang baik. Masyarakat harus bisa melihat perubahan nyata dalam pelayanan publik,” katanya.

Tampak para Asisten Setda TTU, para Staf Ahli, Kepala OPD lingkup Pemkab TTU turut ambil bagian dalam kegiatan tersebut, Jumat (7/3).

Selain itu, senam pagi juga menjadi momen bagi ASN untuk merefleksikan kebiasaan kerja mereka, termasuk dalam hal kedisiplinan.

Ia berharap kegiatan ini dapat mengubah kebiasaan buruk seperti datang terlambat atau bekerja tanpa kepastian tugas yang jelas.

Sebagai bagian dari reformasi birokrasi, Wabup Kamillus menegaskan pentingnya sistem reward and punishment bagi ASN. Pegawai yang berprestasi akan diberikan apresiasi, sementara yang tidak menunjukkan kinerja optimal akan mendapat teguran profesional.

Kami terbuka dalam memberikan arahan. Yang penting, setiap ASN memahami tugasnya dan mampu menerjemahkan visi serta kebijakan Bupati dan saya sebagai Wakil Bupati,” tegasnya.

Wabup Kamillus juga meminta peran media dalam mempublikasikan upaya-upaya positif yang dilakukan pemerintah daerah, termasuk pembinaan ASN melalui kegiatan seperti senam Jumat pagi.

Media memiliki peran besar dalam menyebarluaskan informasi tentang perubahan dan kemajuan yang sedang kami bangun di TTU,” pungkasnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semangat dan kedisiplinan ASN semakin meningkat, sehingga berdampak pada pelayanan publik yang lebih baik bagi masyarakat Kabupaten TTU.

Penulis : Lius Salu
Editor  : Kristo Ukat 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *