Maknai Jasa Pahlawan di Momen HUT ke-79 RI, Bupati TTU Ziarah ke TMP

LINTAS BIINMAFFO, – Dalam rangka memaknai jasa para pahlawan yang telah gugur, Bupati TTU, Drs. Juandi David melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Cendana Loka di KM. 9, Kelurahan Sasi, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU, Sabtu (17/8/2024).

Hadir mendampingi orang nomor satu dan nomor dua bumi Biinmaffo tersebut, yakni Ketua DPRD TTU, Hendrikus F. Bana, S.H., Sekda TTU, Fransiskus Bait Fay, S.Pt.,M.Si, Dandim 1618/TTU Letkol Arm. Didit Prasetyo Purwanto, S.E., Kapolres TTU, AKBP Moh Mukhson S.H, S.I.K, M.H beserta istri, Kajari TTU, Firman Setiawan SH., M.H, Ketua Pengadilan Kefamenanu TTU, Charni Wati Ratu Mana S.H., M.H., serta sejumlah pejabat daerah lainnya.

Upacara yang berlangsung khidmat itu juga dihadiri para pimpinan BUMN dan BUMD, rektor dari berbagai perguruan tinggi di TTU, serta jajaran Asisten, Staf Ahli, dan Pimpinan OPD Setda TTU juga hadir untuk memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan Indonesia.

Dalam upacara tersebut, Bupati TTU Drs. Juandi David melaksanakan penghormatan dan peletakan karangan bunga di monumen TMP Cendana Loka, sebagai simbol penghormatan kepada jasa-jasa para pahlawan.

Bupati TTU bersama unsur forkopimda dan pejabat lainnya berfoto bersama setelah ziarah di TMP Cendana Loka KM. 9, Kelurahan Sasi, Sabtu (17/8/2024).

Upacara ini juga diikuti dengan prosesi tabur bunga di atas pusara para pahlawan, yang menandakan komitmen untuk selalu mengenang dan menghargai perjuangan mereka.

Ziarah tersebut sebagai wujud penghormatan atas pengorbanan para pahlawan. Bukan sekadar ritual tahunan, tetapi sebagai pengingat bahwa kemerdekaan yang kita nikmati saat ini adalah hasil dari perjuangan dan pengorbanan yang sangat besar dari para pahlawan. Tugas kita sekarang adalah melanjutkan perjuangan mereka dengan menjaga keutuhan bangsa.

Penulis : Apson Benu
Editor : Kristo Ukat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *